KELULUSAN SMP NEGERI 1 PONOROGO
Masa pandemi Covid-19 tidak mengurangi sekolah, peserta didik dan orangtua untuk merayakan kegembiraan dalam pengumuman kelulusan tingkat SMP yang telah diumumkan serentak (2/6/2020). Perayaan kegembiraan ini salah satunya juga dilaksanakan SMP Negeri 1 Ponorogo yang menggelar kelulusan dengan sederhana di halaman Sekolah. Acara yang berlangsung selama 3 hari yakni terhitung mulai sabtu 6 juni- 9 juni 2020 yang terbagi dalam 3 sesi dalam satu hari karena sekolah menghindari kerumunan maka sekolah memberikan kebijakan tersebut. Gelaran kelulusan ini secara langsung didatangi oleh para peseta didik kelas IX SMP Negeri 1 Ponorogo tanpa adanya orang tua yang mendampingi.
Acara dimulai dengan siswa memasuki halaman sekolah yang tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan mencuci tangan pakai sabun, mamakai masker, cek suhu tubuh kemudian dilajutkan menunggu giliran untuk cap 3 jari, penerimaan rapor, Surat Keterangan Lulus (SKL) dan pemberian Gordon, tak hanya itu sekolah juga menyediakan spot foto bagi kelulusan kelas IX yang kemudian didampingi ibu Kepala sekolah maupun Wali Kelas.
Para pendidik khususnya merasa bangga atas pencapaian dan prestasi peserta didik kelas IX telah sukses menjalankan studinya dan telah menyelesaikan sebagian dari perjalanan hidup dengan pencapaian besar dan kenangan yang indah Walaupun telah resmi lulus, Sekolah SMP Negeri 1 Ponorogo akan tetap menjadi rumah dan selalu terbuka untuk semuanya. Salah satu perwakilan peserta didik dalam pesan singkatnya mengucapkan terima kasih kepada segenap guru dan civitas sekolah SMP Negeri 1 Ponorogo karena telah membimbing dan mendidik selama 3 tahun dengan tulus dan ikhlas. Mereka berharap acara ini bukanlah perpisahan sebenarnya dan silaturahmi yang baik akan dapat terus berjalan.
SMP Negeri 1 Ponorogo yang memiliki jenjang pendidikan yang cukup baik di kabupaten Ponorogo baru pertama kali melakukan pelepasan kelulusan dengan cara yang beda dimasa pandemi covid-19.